Senin, 07 Mei 2012

Keyboard atau Input Bahasa di Windows Vista dan Windows 7

Hai semua. Kali ini saya akan mem-posting cara mengganti input bahasa ke dalam keyboard anda. Misalnya anda ingin menulis Jepang di Microsoft Word anda. Tentunya, anda harus menyetting input bahasa atau biasa dikenal input keyboard terlebih dahulu sebelum anda bisa menulis Jepang. Cara ini relatif mudah untuk diikuti dan hanya sekali setting. Mau tahu caranya? Simak terus kelajnjutannya!Misalnya saja yang ingin menulis Jepang dan menambahkan input bahasa Jepang pada input bahasa saya. Caranya:
1. Klik Start > Buka Control Panel.
2. Carilah link yang bertuliskan “Change keyboard or other input methods” dan klik link tersebut.
Klik gambar untuk memperbesar
3. Kotak dialog baru muncul. Klik Change Keyboard > Klik Add > Lalu expand Japanese dan centang Microsoft IME. (Misalnya saya ingin menambahkan bahasa jepang).
Klik gambar untuk memperbesar
4. Klik Apply pada kotak dialog Text Services and Input Languages.
5. Close semua kotak dialog. Bahasa Jepang sudah selesai ditambahkan dalam input bahasa di PC anda.
Nah, sekarang adalah bagian terasyiknya, yaitu menulis Jepang. Eitts, sebelumnya saya harus menyetting input bahasa di language bar. Language bar biasanya terletak pada taskbar dan bersebelahan dengan system tray. Cara menggunakan input bahasa:
1. Carilah language bar di PC anda. Biasanya terletak di taskbar disebelah kiri system tray.
Jika anda tidak bisa menemukan language bar, mungkin language bar belum disetting atau non-aktifkan. Mungkin juga terletak floating in desktop. Untuk menyetting language bar, buka control panel, klik Change keyboard or other input methods, klik change keyboard > klik tab Language Bar. Tandai “Docked in the taskbar” dan klik Apply.
Klik gambar untuk memperbesar
2. Ubahlah bahasa menjadi JP – Japanese (Japan). Seperti pada gambar diatas.
3. Saya akan menulis Bahasa Jepang pada Microsoft Word. Buka Microsoft Word.
4. Setelah membuka Microsoft Word, saya bisa langsung menulis Jepang. Jepang mempunyai beberapa tipe tulisan. Saya bisa mengubahnya pada language bar. Misalnya saya akan menggunakan Hiragana untuk menulis.
5. Pada bahasa Jepang, ada beberapa kata-kata konversi. Tiap kali anda menulis akan ada garis bawah, bila anda spasi akan berubah ke bentuk lain, misalnya kanji. Jika anda merasa pusing atau kebingungan dengan konversi, anda bisa memilih opsi No Conversion pada conversion mode di language bar.
Seperti itulah caranya. Anda juga bisa menambahkan bahasa china (Chinese > Microsoft YaHei), bahasa Arab (Saudi Arabia > Arabic 101 atau 102) dan bahasa lain-lain pada input language. Jika anda ingin menambahkan input bahasa lain, anda harus menyettingnya via control panel seperti cara diatas yang telah kita bahas tadi.
Semoga bermanfaat. :D

Ditulis Oleh : Unknown ~ Tips dan Trik Blogspot

Akhmad Jailani Sobat sedang membaca artikel tentang Keyboard atau Input Bahasa di Windows Vista dan Windows 7. Oleh Admin, Sobat diperbolehkan mengcopy paste atau menyebar-luaskan artikel ini, namun jangan lupa untuk meletakkan link dibawah ini sebagai sumbernya

:: Get this widget ! ::

Tidak ada komentar:

Posting Komentar